Tuntutan pekerjaan yang berat dan banyak, serta lingkungan kerja yang kurang nyaman, tak lagi bergairah dengan pekerjaan, pasti membuat Anda gerah bekerja. Jika sudah begini niat untuk pindah kantor dan kerja langsung meningkat.
Melansir dari YourTango ada beberapa tanda yang bisa Anda perhatikan untuk mengetahui kapan waktu yang tepat bagi Anda untuk resign. 1. Tubuh (sensasi) Apabila Anda merasakan ketegangan pada otot, sakit perut, sakit kepala, atau lemas, ini adalah tanda-tanda bahwa pekerjaan membuat Anda sakit secara emosional, mental, dan fisik. Jika mengalami hal ini, coba bicarakan dengan atasan, manajer, atau HRD untuk mendapatkan solusi. Kalau Anda sudah mulai melihat peningkatan dalam sebulan, mungkin ada baiknya untuk tetap tinggal. Namun, jika tidak ada yang berubah, inilah saatnya bersiap untuk keluar dari pekerjaan. 2. Hati (emosi) Emosi dapat memberi tahu Anda begitu banyak hal tentang kapan Anda harus berhenti dari pekerjaan. Pertama, Anda perlu mengetahui perbedaan antara apa yang menurut Anda rasakan versus perasaan Anda yang sebenarnya. Misalnya, saat Anda duduk dengan kaki di lantai dan dalam kondisi santai, coba letakkan tangan di atas area jantung. Apakah terasa hangat atau dingin? Jika Anda merasa kedinginan, Anda mungkin merasa sedih, marah, frustrasi, atau tidak bahagia. Emosi ini memberi tahu Anda bahwa ada sesuatu yang tidak beres dalam diri Anda. Jika Anda mengalaminya setiap hari, Anda perlu melakukan sesuatu. Semakin lama Anda menunggu untuk mengatasinya, semakin buruk hasilnya. Namun, jika hati terasa hangat, Anda mungkin merasa senang, bahagia, penuh harapan, dan puas. 3. Kepala (pikiran) Pikiran yang tenang akan membantu Anda mengetahui kapan waktu yang tepat untuk berhenti kerja. Terjebak di masa lalu atau masa depan membuat sulit untuk mengetahui apa yang sedang terjadi saat ini. Jika Anda mencoba memutuskan apakah akan meninggalkan pekerjaan, Anda perlu mendengarkan suara hati Anda. Anda hanya bisa mendengar suara hati saat Anda tidak terganggu Pikiran Anda. Ketika pikiran sedang terbuka, Anda akan mengetahui banyak hal tanpa usaha apa pun. Penulis: Tyas Sukma
0 Comments
Leave a Reply. |