Kisah Inspiratif Driver Ojol Wanita yang Diundang sebagai Pembicara ke Forum Internasional Y207/29/2022 Jassinta Roid Triniti, anak driver ojol wanita mendapat beasiswa kuliah di Politeknik Negeri Jakarta dari tempat ibunya bekerja, yakni Gojek. Baru-baru ini Jassinta mengunggah video TikTok berisi curahan hatinya yang begitu bangga kepada sang ibu. Video tersebut menjadi viral karena mengisahkan perjuangan ibunya yang sampai diundang ke Forum Internasional Y20. “Dibalik foto ini ada seorang ibu yang gak pernah capek berjuang untuk keluarganya, bertahun-tahun mama kerja dan nabung sampe bisa beli alat bantu dengar untuk aku yang terlahir tuli, sampai aku bisa kuliah di politeknik unggulan dari beasiswa gojek tempat mama cari nafkah,” tulis @jassintaroidtriniti Ternyata tidak hanya Jassinta yang bangga atas kerja keras sang Ibu, banyak orang yang juga bangga dengan perjuangan ibunya. Sampai-sampai ibu Yassinta diundang ke Forum Internasional Y20 karena kisahnya menginspirasi banyak orang. “ternyata bukan cuma aku yang bangga dengan perjuangan mama, banyak orang juga bangga sama mama, sampai diundang bicara di forum internasional Y20,” lanjut Yassinta pada keterangan dalam videonya. Jassinta mengaku kalau dirinya sangat bangga dengan sang ibu, apalagi acara ini diisi oleh orang-orang penting. Ketika menghadiri forum tersebut, Jassinta sampai didatangi oleh delegasi-delegasi karena mereka terinspirasi dengan kisah dirinya dan ibunya. “aku sampai didatangi sama delegasi-delegasi, katanya pada terinspirasi dengan kisah aku dan mama,” Lebih lanjut, Jassinta menuliskan, karena perjuangan ibunya itu akhirnya ia bisa merasakan makanan mewah yang ada di hotel besar. Tak lupa, Jassinta mengucapkan terima kasih kepada sang ibu dan mengatakan tidak akan menyia-nyiakan perjuangan ibunya. Unggahan tersebut langsung viral dan menyentuh hati para warganet. Banyak dari mereka yang ikut haru serta mendoakan keduanya. “Respect… The Best Mom berjuang demi kesuksesan anak, The Best daughter yg berjuang dgn kesuksesan. Congratulations,” tulis Ary Ruswandi atau yang dikenal dengan @babehojol. “Anak yang hebat lahir dari ibu yang hebat, semangat kak,” komentar pemilik akun TikTok @nismqds._ “wah hebattttt, sukses dan sehat selalu yaa buat kakak dan mamanya serta keluarga aamiin,” kata @mochachinoluvvvv Sebagai informasi, dikutip dari laman sherpag20indonesia.ekon.go.id, KTT Y20 merupakan forum internasional para pemuda dari seluruh negara anggota G20. Forum tersebut diisi dengan dialog untuk meningkatkan kesadaran terhadap persoalan global, bertukar ide, berargumen, bernegosiasi, hingga mencapai konsensus. Penulis: Zahra Azria
0 Comments
|
Archives
January 2023
Categories |