Rasa bahagia kini tengah menghampiri pasangan selebriti Irish Bella dan Ammar Zoni. Diketahui dari postingan Instagramnya, Irish Bella baru saja melahirkan buah hatinya yang berjenis kelamin perempuan. Persalinan ini dilaksanakan pada Selasa (23/8/2022) pukul 8.49 WIB di RSIA Bina Medika, Tangerang Selatan. Kelahiran bayi mungil nan cantik ini tentu menambah anggota keluarga baru di kehangatan rumah tangga mereka. Irish Bella dan Ammar Zoni tak lupa mengucapkan rasa syukur atas kelahiran anaknya. “Bismillah.. Alhamdulillah Segala Puji Bagi Allah SWT.. Telah lahir Putri Ke-4 kami hari ini pukul 8.49 WIB tadi di @rsiabinamedika.…” tulis Irish Bella dan Ammar Zoni dalam keterangan unggahan Instagramnya pada Selasa (23/8/2022). Dalam postingan tersebut juga menyatakan bahwa persalinan Irish Bella berjalan lancar berkat bantuan beberapa dokter. "Persalinan Alhamdulillah berjalan dengan lancar dibantu oleh dr. @sandysandyprasetyo , dr. @m.adya.f.dilmy , dr. @larasati.anesthesialogist , dr. @ms.fiska dan tim," katanya. Tak lupa mereka mengucapkan terima kasih kepada pengikutnya di Instagram atas segala doa yang diberikan untuk kelancaran persalinan Irish Bella. Mereka juga menyampaikan harapan ke depan untuk kebaikan putrinya. "Terima kasih untuk semua do'a yang telah di berikan pada keluarga kami. Semoga Putri Kami akan tumbuh menjadi anak yang Sholehah, Berguna bagi bangsa dan negara, bermanfaat untuk orang banyak," lanjutnya. Dalam unggahan foto tersebut nampak Ammar Zoni sedang menggendong putrinya. Ammar Zoni dan Irish Bella masih merahasiakan nama dan wajah anaknya itu. Meskipun membuat publik penasaran, putri Ammar Zoni sudah dipuji oleh sejumlah netizen mempunyai rambut dan kulit yang cantik. Kehadiran anak keempat ini tentunya menambah rasa bahagia pasangan yang menikah pada April 2019 ini. Seperti yang diketahui, Irish Bella dan Ammar Zoni pernah kehilangan dua bayi kembar mereka karena meninggal dunia dalam kandungan pada 6 Oktober 2019. Lebih lanjut, momen kelahiran anak Irish Bella dan Ammar Zoni mendapat banyak ucapan selamat dari kerabat maupun netizen. "Alhamdulillah. Selamat ya sayang. Ibu bapak anak dua," komen Mona Ratuliu. "Alhamdulilah ,,, selamat ya ,, Niscaya menjadi anak yang soleha dan berguna bagi Nusa dan Bangsa serta membanggakan kedua orang tua nya," tulis Venna Melinda. Penulis: Zahra Azria
0 Comments
Leave a Reply. |
Archives
December 2022
Categories |